Perjanjian tambahan terhadap Perjanjian Penawaran Publik mengenai persyaratan penggunaan segregated account.

  1. Perjanjian tambahan ini dibuat oleh dan antara InstaFintech Group (disebut sebagai Perusahaan), dan pemilik akun trading, yang dikonversi menjadi akun terpisah (disebut sebagai Klien). Perjanjian tambahan ini adalah penawaran resmi yang secara terbuka tersedia di Internet. Klien diwajibkan membaca penawaran ini dengan seksama sebelum mengirim file dalam S-1 Forex yang meminta layanan Segregated Account service. S-1 Form yang diterima oleh Layanan Support Klien Perusahaan akan mengkonfirmasi perjanjian dari Klien terhadap syarat dan ketentuan dari Perjanjian Tambahan ini.
  2. Layanan Segregated Account disediakan kepada Klien atas penerimaan dan pertimbangan S-1 Form. Jika S-1 Form diisi dengan benar dan Klien memenuhi seluruh persyaratan untuk layanan Segregated Account, maka layanan support klien Perusahaan akan mengaktifkan layanan Segregated Account pada akun trading Klien
  3. Klien dapat mengkonfirmasi pemenugan seluruh persyaratan untuk layanan Segregated Account:
    1. Setelah mengirim S-1 Form yang telah diisi, Klien akan mengirimkan scan salinan pernyataan bank yang membuktikan jumlah tabungan melebihi $50000 atau setara dengan jumlah tersebut dalam mata uang lainnya ke segregated-accounts@instaforex.com.
  4. Klien mendeposit 30% dari deposit awal dalam waktu dua minggu setelah Layanan Support Klien Perusahaan memberikan keputusan positif awal mengenai aktivasi layanan Segregated Account pada akun trading Klien. Segera setelah Perusahaan menerima deposit awal dari Klien, Klien membuat dua transfer ke akun trading Klien:
    1. Transfer dana setara dengan 30% deposit awal;
    2. Transfer dana setara dengan 70% deposit awal berdasarkan persyaratan dari kredit bebas bunga.
  5. Perusahaan menambahkan 70% dari deposit awal pada hari yang sama saat penambahan 30% deposit awal.
  6. Layanan Segregated Account ditujukan untuk melindungi dana Klien terhadap situasi di luar kendali manusia.
    1. Klien bertanggung jawab untuk ketersediaan dana pada akun trading untuk membuka trading. Klien mentransfer sejumlah uang tambahan ke akun trading sebelumnya jika kerugian melewati jumlah yang didepositkan Klien.
    2. Jika Klien gagal mengisi akun trading atau menunda transfer, Perusahaan berhak menutup semua posisi pada harga pasar saat itu dan membatalkan layanan Segregated Account di akun Klien.
    3. Perusahaan dapat setuju untuk melanjutkan pemeliharaan akun Klien jika defisit dana riil tidak melampaui 20% dari keseluruhan dana.
  7. Layanan Segregated Account dibatalkan saat kredit mencapai jumlah setara dengan 70% deposit awal ditarik dari akun trading Klien.
  8. Batasan pada akun trading yang mengaktifkan layanan Segregated Account:
    1. Leverage tertinggi 1:200.
    2. Jumlah kredit setara dengan 70% deposit awal tidak dapat ditarik.
    3. Suku bunga tidak berlaku.
    4. Jaminan bank dapat digunakan hanya untuk uang uang ditransfer Klien ke Perusahaan.
    5. Volume trading minimum ditetapkan secara individu untuk setiap akun trading yang mengaktifkan layanan Segregated Account dan lebih dari 1,0 lot (nilai pip setara dengan USD 1 untuk pasangan mata uang utama).
    6. Program bonus tidak berlaku untuk segregated accounts.
    7. Penarikan dana dengan profit dari segregated account yang diminta oleh Klien akan dianggap sebagai penghentian Perjanjian Tambahan ini.
    8. Akun Trading dengan layanan Segregated Account tidak dapat menggunakan beberapa layanan berikut: PAMM system, ForexCopy system, VPS hosting, dan InstaWallet system.
  9. Pihak-pihak terkait harus menyelesaikan seluruh sengketa dan perselisihan mengenai syarat dan ketentuan yang ditetapkan dalam Perjanjian Tambahan ini dan Perjanjian Penawaran Umum yang disetujui oleh Klien saat membuka akun trading live.
  10. Bahasa
    1. Bahasa Perjanjian ini adalah Bahasa Inggris.
    2. Untuk kenyamanan Klien, Perusahaan dapat menyediakan versi Perjanjian dalam beberapa bahasa selain Bahasa Inggris. Versi terjemahan perjanjian ini hanya bersifat informatif.
    3. Jika terjadi perbedaan dalam versi terjemahan dan versi Bahasa Inggris dari Perjanjian ini, maka Perjanjian dalam bahasa Inggris dinilai sebagai standar referensi utama.